Tim Satops Patnal Dirpaminte Sidak di Lapas Probolinggo
Deteksi Dini Gangguan Kamtib, Tim Satops Patnal Dirpamintel Sidak Lapas Probolinggo (Yuliono/Aksioma.co.id)
Aksioma.co.id, Probolinggo Jatim - Sebagai bentuk deteksi dini dari gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas dan Rutan, Tim Satops Patnal Direktur Pengamanan dan Intelijen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan rutin menggelar sidak dadakan di lingkungan Pemasyarakatan. Kamis malam (3/5), sesuai dengan perintah Plt. Direktur Pengamanan dan Intelijen, Erwedi Supriyatno, Tim Satops Patnal Dirpam Intel turun langsung ke UPT Pemasyarakatan Jawa Timur untuk melakukan sidak, salah satunya Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim.
Sidak kali ini memfokuskan blok hunian A dan blok hunian C Lapas Probolinggo. Tidak hanya Tim Satops Patnal Direktur Pengamanan dan Intelijen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, pejabat struktural dan petugas pengamanan Lapas Probolinggo turut mengikuti sidak atau razia kali ini.
Sebelum dilakukan sidak, Kepala Lapas Probolinggo, Dadang Rais Saputro memberikan arahan kepada tim dan petugas Lapas Probolinggo yang akan melakukan sidak.
"Saya harap, Tim Satops Patnal Dirpam Intel dan petugas Lapas Probolinggo bekerja sama dengan baik dalam sidak kamar hunian warga binaan dan teliti. Apabila ditemukan barang terlarang yang ada, sita dan kita musnahkan bersama. Kita tingkatkan terus integritas dan komitmen kita demi terciptanya Lapas dan Rutan yang bebas dari Halinar serta demi kondisi blok hunian yang aman dari gangguan dari kamtib", ujar Dadang.
Usai memberi pengarahan, petugas dan tim langsung bergerak ke kamar hunian warga binaan untuk melakukan sidak. Terlihat petugas dan tim cekatan dan teliti saat menggeledah warga binaan dan kamar hunian.
Dari hasil sidak kali ini, ditemukan beberapa barang terlarang seperti skim, gunting, kartu dan korek api. Tidak ditemukan handphone/alat komunikasi serta obat-obatan terlarang pada sidak kali ini.
(Yuliono/JBN)